PENERAPAN NILAI-NILAI ISLAM DALAM BANK BERBASIS SYARIAH DAN PENGARUHNYA TERHADAP LOYALITAS NASABAH
DOI:
https://doi.org/10.24256/dinamis.v1i1.413Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi dengan banyaknya lembaga keuangan syariah yang bermunculan dan semakin banyaknya bank syariah yang melayani jasa keuangan sekaligus memenuhi kebutuhan masyarakat yang semakin beragam. Dengan banyaknya perbankan syariah saat ini, tak lepas dari tudingan yang menyatakan bahwa perbankan syariah adalah bank konvensional yang hanya dibubuhi label syariah. Namun, dewasa ini bank syariah selalu berupaya menerapkan nilai-nilai Islam yang yang didasarkan pada prinsip syariah. Melihat upaya bank syariah, apakah nantinya nilai-nilai Islam mempengaruhi keloyalitasan nasabah, karena loyalitas nasabah adalah sumber keuntungan suatu perusahaan khususnya perbankan syariah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Sampelnya diambil secara purposive sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari penyebaran angket. Angket digunakan untuk memperoleh data tentang nilai-nilai Islam yaitu keadilan, kesederajatan dan kejujuran. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan uji validitas dan reliabiitas, uji asumsi klasik, uji regresi berganda, dan uji hipotesis dengan bantuan program spss 15.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh antara nilai-nilai Islam seperti keadilan, kesederajatan dan kejujuran terhadap loyalitas nasabah baik secara parsial maupun bersama-sama. Artinya meskipun Bank berbasis Syariah penerapan nilai-nilai Islam bukanlah merupakan faktor yang mepengaruhi loyalitas nasabah menabung di bank syariah namun ada beberapa faktor lain yang lebih mempengaruhi loyalitas nasabah yang tidak di teliti oleh peneliti. Implikasi penelitian ini adalah Bank Syariah harus mampu menonjolkan nilai-nilai Islam dalam segala bentuk aktivitasnya, sehingga dapat meningkatkan kepercayaan nasabahnya. Kepercayaan merupakan salah satu faktor penting untuk menjaga hubungan jangka panjang antara bank syariah dengan nasabahnya
References
Departemen agama RI. al-Quran dan Terjemahnya (Bandung: CV Penerbit Diponegoro. 2009)
Fatmasari Sukesti, Nurhayati, “Peningkatan Loyalitas Nasabah Bank Syariah Melalui Peningkatan Kualitas Layanan Dan Kepuasan Nasabah dengan Variabel Religiutas Sebagai Variabel Moderating”. (Semarang : 2016). www.journal.walisongo.ac.id/index.php/economica/article/view/1158.
Fitri, Intan. NIM 10390091, “Pengaruh Penerapann Nilai Syariah dan Bauran Pemasaran jasa terhadap Loyalitas Nasabah pada Bumiputera Syariah Cabang Yogyakarta” . 2014, di Yogyakarta.
Griffin Jill Customer Loyalty Menumbuhkan dan Mempertahankan Kesetiaan Pelanggan. (Jakarta: Erlangga 2005)
Hasan, Ali. Marketing Bank Syariah (cara jitu meningkatkan Pasar Bank Syariah, (Ghalia Indonesia : 2010)
Http://download.portalgaruda.org/article.php?article=406342&val+5882&tittle=pengaruh%20kepercayaan%20dan%20kepuasan%20terhadap%20loyalitas%20Nasabah%20perbankan%20Syariah, diakses pada tanggal 13
http://hadasiti.blogspot.co.id/2012/11/teori-keadilan-menurut-para-ahli.html?m=1
Hurriyati Ratih. Bauran Pemasaran dan loyalitas Konsumen, (Bandung: Alfabeta 2005)
Ihfam,Sholihin ,Ahmad, Buku Pintar Ekonomi Syariah. (Jakarta: Gramedia Pustaka Utama : 2010)
Ikatan Bankir Iindonesia (IBI). Strategi Bisnis Bank Syariah, (Jakarta Pusat, PT Gramedia Pustaka Utama : 2015)
Internet
Junaid ahmad tavid “Analisis Pengaruh Kualitas Pelayanan, Keadilan dan Kepuasan Nasabah terhadap Loyalitas Nasabah Bank Syariah”. tahun 2012.
KBBI, kbbi.kemdikbud.go.id/entri/Adil.
Kurriwati, Nirma “Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Loyalitas Kepuasan Dan Dampaknya Terhadap Loyalitas Konsumen” (Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Trunojoyo)
Munadziroh Fitria. Pengaruh Komunikasi, Kepercayaan dan Kepuasan Terhadap Loyalitas Nasabah Tabungan. Jurusan perbankan syariah tahun 2016.
Primasari, Destika “Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Kualitas Produk Tabungan Ib Hasanah Terhadap Kepuasan Nasabah Pada Bank BNI Syariah Kcp Ungaran”. (Jurusan Perbankan Syariah IAIN Salatiga : 2016)
Rahayu, Danar dan Farwati Alwi, Alvi Jurnal “Analisis Kualitas Layanan terhadap Loyalitas Nasabah pada Bank Muamalat Indonesia Cabang Pecan Baru”. ( Jurusan Manajemen Ilmu Ekonomi Universitas Riau)
Ruslan, Muh. dan Fasiha, pengantar Islamic Ecomics, Mengenal Konsep dan Praktek Ekonomi Islam. (Makassar : Lumbung Informasi Pendidikan (LIPa) : 2013)
Salma, Ema “ Nilai-nilai Islam pada Bank berbasis Syariah Studi Kasus BNI Syariah Makassar”. (Jurusan Manajemen dakwah : UIN Makassar : 2016)
Sari Sonya Ika Nurika “Adapun Pengaruh Atribut dan Penerapan Nilai Islam Terhadap Loyalitas Nasabh BNI Syariah KCP Tulungagung”. (Tulungagung:2014).https://www.google.co.id/url?sa=t&source=web&rct=j&url=http://repo.iain-tulungagung.ac.id/165/
Suharsimi Arikunto. Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktek. ( Jakarta: Rineka Cipta : 2011)
Syafi’i Muhammad Antonio. Bank Syariah dari Teori ke Praktik. Jakarta: Gema Insani 2001